Video Bahasa Indonesia

(in) Berantas Judi Online, Menkominfo Wajibkan PSE Menandatangani Pakta Integritas

Shares

Cerita Lengkap

Pemirsa, Kementerian Komunikasi dan Informatika semakin masif, tegas dan gencar serta bergerak lebih cepat memberantas judi online di berbagai sektor. Salah satunya didukung dengan mewajibkan seluruh penyelenggara sistem elektronik menandatangani Pakta Integritas anti judi online.

Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Ari Setiadi menerapkan kewajiban Pakta Integritas anti judi online bagi akun penyelenggara sistem elektronik privat untuk memastikan keamanan informasi serta bertanggung jawab atas penyelenggaraan sistem elektronik secara andal dan aman.

Saat ini Menkominfo telah mengirimkan surat kepada 11.693 PSE dan 18.230 sistem elektronik lingkup privat yang terdaftar dan beroperasi di Indonesia untuk menandatangani Pakta Integritas. Penandatanganan Pakta Integritas didasarkan pada Peraturan Pemerintah nomor 71 tahun 2019 tentang penyelenggaraan sistem dan transaksi elektronik dan Peraturan Menteri Komunikasi dan Informatika nomor 5 tahun 2020 tentang PSE lingkup privat.

Sementara pemutusan akses didasarkan pada Peraturan Pemerintah Nomor 5 tahun 2020 pasal 7, di mana PSE privat yang tidak melakukan pendaftaran akan diberikan sanksi administratif berupa pemutusan akses sistem elektronik atau diblok. Sedangkan pada pasal 9, PSE privat wajib dan bertanggung jawab mengelola informasi elektronik di sistem elektronik.

Menteri Budi pun menegaskan apabila PSE lingkup privat tidak tunduk pada norma-norma dalam peraturan perundang-undangan, mereka akan diberikan sanksi administrasi berupa pencabutan tanda daftar PSE sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan.

“Saya sudah menandatangani surat untuk 11.000 PSE penyelenggara sistem elektronik untuk segera membuat fakta yang tadi itu untuk tidak memfasilitasi aktivitas perjudian online dalam sistem elektronik mereka. Nah sekarang justru bertanya gimana kalau mereka ada bukti memfasilitasi? Langsung saya cabut tanda daftarnya. Kominfo akan mencabut tanda daftar PSE, jadi tidak terdaftar lagi. Itu ilegal di dalam wilayah hukum Negara Kesatuan Republik Indonesia,” tegas Menteri Budi.

Video menarik lainnya

Ari

Recent Posts

Kakek Curi Sepatu karena Judi Online Terekam CCTV dan Ditangkap Polisi

Kakek curi sepatu karena judi online di Padang. Terekam CCTV, ditangkap polisi, dan kini dijerat…

2 days ago

Karyawan Restoran Gelapkan Uang Rp172 Juta karena Judi Online dan Foya-foya

Karyawan restoran gelapkan uang Rp172 juta milik Hotman Paris demi judi online dan gaya hidup…

3 days ago

Update Penangkapan Pegawai Kominfo Terkait Judi Online yang Mencoreng Institusi

Penangkapan pegawai Kominfo 12 orang dan 4 warga sipil jadi tersangka judi online. Kewenangan blokir…

3 days ago

10 Selebgram Muda Ditangkap karena Promosi Judi Online dengan Bayaran Fantastis

10 selebgram muda ditangkap Polda Bali karena promosi judi online dengan bayaran hingga Rp7 juta…

3 days ago

ASN Trenggalek Tertangkap Main Judi Online lewat Dua Situs Populer

ASN Trenggalek tertangkap main judi online lewat dua situs populer dan terancam 10 tahun penjara.

4 days ago

Cupi Cupita Diperiksa Terkait Artis Promosi Judi Online, Ngaku Kirain Cuma Game

Cupi Cupita jalani pemeriksaan 5 jam karena diduga ikut artis promosi judi online, mengaku tak…

4 days ago