Pemirsa, seorang Jaksa gadungan ditangkap dari sebuah apartemen di kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Pelaku dilaporkan telah menipu tujuh teman dekatnya dengan kerugian mencapai Rp4,6 miliar.
Seorang pemuda berinisial CA yang mengaku sebagai Jaksa ditangkap tim Kejaksaan Agung di sebuah apartemen kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Kasus Jaksa gadungan ini terungkap setelah temannya melapor ke Kejaksaan Agung telah menjadi korban penipuan CA sejak Tahun 2022 hingga mengalami kerugian uang sebesar Rp1,5 miliar.
Dari pelaku, petugas mengamankan barang bukti berupa pakaian dinas dan harian lengkap pangkat Kejaksaan dan Penang Kejaksaan. Dalam aksinya, pelaku mengaku bekerja sebagai Jaksa di Kejaksaan Agung dan tengah mengalami kesulitan karena semua asetnya berupa rumah, kendaraan, dan tabungan tengah dibekukan. Pelaku pun terus meminjam uang namun tak pernah dikembalikan.
Hasil pemeriksaan, pelaku mengaku telah memperdayai tujuh teman dekatnya dengan total kerugian mencapai Rp4,6 miliar. Uang tersebut telah habis untuk foya-foya dan bermain judi online.
Dari Jakarta, tim liputan INews melaporkan.
Video menarik lainnya
Kakek curi sepatu karena judi online di Padang. Terekam CCTV, ditangkap polisi, dan kini dijerat…
Karyawan restoran gelapkan uang Rp172 juta milik Hotman Paris demi judi online dan gaya hidup…
Penangkapan pegawai Kominfo 12 orang dan 4 warga sipil jadi tersangka judi online. Kewenangan blokir…
10 selebgram muda ditangkap Polda Bali karena promosi judi online dengan bayaran hingga Rp7 juta…
ASN Trenggalek tertangkap main judi online lewat dua situs populer dan terancam 10 tahun penjara.
Cupi Cupita jalani pemeriksaan 5 jam karena diduga ikut artis promosi judi online, mengaku tak…