Video Bahasa Indonesia

(in) Polisi Tangkap Pria Pecandu Judi Online yang Mencuri Motor Tetangga di Medan

Shares
  • Tedi Rahmatsah (21) ditangkap di rumahnya di Medan
  • Pelaku mencuri motor tetangga dengan bantuan temannya, Ricky Rotama
  • Motor dijual Rp1.900.000 untuk judi online dan beli narkoba
  • Polisi masih memburu penadah motor
  • Pelaku sudah dua kali beraksi di Perbaungan dan Medan
  • Ancaman hukuman 9 tahun penjara (Pasal 363 KUHP)

Cerita Lengkap

Tedi Rahmatsah, pria pecandu judi online, diringkus polisi di rumahnya di Jalan Bajak 5 Kota Medan. Pemuda berusia 21 tahun ini ditangkap usai membongkar rumah tetangganya sendiri untuk mencuri sepeda motor korban.

Dalam kasus ini pelaku tidak sendiri karena turut dibantu satu temannya yakni Ricky Rotama yang juga diringkus polisi.

Kapolsek Patumbak Komisaris Polisi Faidir menyebut sebelum menjalankan aksinya pelaku sudah lebih dulu memantau rumah korban. Pelaku memanfaatkan kondisi pintu rumah korban yang tidak dilengkapi kunci berlapis, sehingga pelaku mudah masuk ke rumah korban saat korban tertidur.

Sepeda motor milik korban kemudian dijual seharga Rp1.900.000 dan uang hasil kejahatannya digunakan untuk bermain judi online, serta membeli narkoba.
Kini Kepolisian sedang memburu satu pelaku lagi yang berperan sebagai penadah sepeda motor.

Polisi: “Mengakui ee yaitu untuk main slot judi ya dan sekali lagi dan juga membeli paket hemat sabu sudah.”
Pewawancara: “Seberapa sering mereka ini beraksi?”
Polisi: “Pengakuan dari kita sudah dua kali ya, yang satu di Perbaungan mencuri ya. Yang yang dua di Medan.”
Pewawancara: “Sudah pernah dipenjara sebenarnya?”
Polisi: “Penjara baru ini ketahuan ya, baru ini. Jadi nanti untuk di Perbaungan kembangkan lagi.”

Para pelaku terancam akan dipenjara maksimal selama 9 tahun karena dijerat dengan pasal 363 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana tentang pencurian dengan pemberatan.
Tim liputan Kompas TV Medan Sumatera Utara.

Video menarik lainnya

Ari

Recent Posts

(in) Katak Biser dan Fenomena Influencer Judi Online yang Meresahkan

Mengungkap kontroversi Katak Biser sebagai influencer judi online dengan 3M followers. Kerugian negara mencapai Rp600…

1 day ago

(in) Polda Metro Memburu Katak Bizer, Influencer Promotor Judi Online

Polda Metro Jaya memburu Katak Bizer yang diduga mempromosikan judi online via live streaming. Kominfo…

1 day ago

(in) Eks Pengusaha Pakaian Raup Rp60 Juta per Hari dari Situs Judi Online, Ditangkap!

Polres Metro Jakarta Barat mengungkap kasus situs judi online dengan omset Rp60 juta per hari.…

2 days ago

(in) MENGEJUTKAN! Rp600 Triliun Uang Rakyat Lenyap ke Judi Online, 4x Lipat APBD Jakarta

Investigasi dampak judi online: Rp600 triliun uang rakyat terserap dalam 5 tahun. PPATK: Rp327 triliun…

2 days ago

(in) Ayah di Tangerang Jual Bayi 11 Bulan untuk Judi Online dengan Harga Rp15 Juta

Ayah di Tangerang jual bayi 11 bulan seharga Rp15 juta untuk judi online, tanpa sepengetahuan…

2 days ago

(in) Suami di Tangerang Jual Anak Bayi Demi Judi Online, Istri Tak Tahu

Seorang suami di Tangerang tega menjual anak bayi Rp15 juta untuk bermain judi online, tanpa…

2 days ago