Dua Pria Lampung Ditangkap Polisi. Satreskrim Polresta Bandar Lampung menangkap PD (38 tahun) dan FN (23 tahun), warga Pesawahan, Kota Bandar Lampung. Kedua pelaku ini telah melakukan puluhan kali pembobolan minimarket di wilayah Kota Bandar Lampung dan Lampung Selatan.
Berdasarkan hasil pemeriksaan, kedua pelaku mengaku telah melakukan pencurian di 12 tempat kejadian perkara (TKP), salah satunya di wilayah hukum Lampung Selatan, tepatnya di Alfamart Rangai. Mereka melakukan aksi dengan menggunakan kunci berukuran delapan guna melepaskan baut dan membongkar atap minimarket. Setelah atap terbuka, pelaku masuk melalui plafon dan mencuri barang-barang di dalam minimarket.
Total terdapat tiga pelaku dalam kasus ini, namun satu pelaku lainnya masih menjadi Daftar Pencarian Orang (DPO) Polresta Bandar Lampung. Kedua pelaku berhasil ditangkap setelah pegawai minimarket melaporkan kejadian tersebut ke Unit Jatanras Polresta Bandar Lampung.
Kedua pelaku dijerat dengan pasal 363 KUHP dengan ancaman hukuman maksimal 7 tahun penjara dan saat ini ditahan di rutan Polresta Bandar Lampung
Video menarik lainnya
Polisi berhasil menggulung sindikat judi online, apresiasi diberikan kepada Komjen Fadil Imran atas aksi nyata…
https://www.youtube.com/watch?v=aVSvJ8NCRfo Gunawan Satbor ditangkap karena diduga mempromosikan judi online Konten TikTok viral mengundang kritik masyarakat…
Kominfo terapkan strategi memberantas judi online secara masif, menutup 187.000 situs dalam 20 hari, dan…
Tiktoker Gunawan Satbor promosi judi online. Ditangkap Satreskrim Polres Sukabumi atas dugaan ini, meski ia…
Dugaan oknum pegawai Komdigi membina situs judi online untuk meraup keuntungan besar hingga mencapai Rp8,5…
Ironisnya, skandal judi online semakin menguak dengan melibatkan belasan oknum pegawai Komdigi yang seharusnya memberantasnya.